You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
24 Anggota LMK Kepulauan Seribu Dikukuhkan
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

24 Anggota LMK Kepulauan Seribu Dikukuhkan

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu mengukuhkan 24 anggota Lembaga Masyarakat Kelurahan (LMK) periode 2017-2020, Rabu (4/10). Sebanyak 11 anggota dari Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan dan 13 anggota lainnya dari Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Tentunya kami berharap, selaku mitra dari pada lurah dan camat bisa membangun komunikasi yang baru dan baik

Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Kepulauan Seribu, Arif Wibowo mengatakan, LMK dapat menampung aspirasi masyarakat. Selain itu bisa meningkatkan partisipasi dalam program pemberdayaan masyarakat.

"Tentunya kami berharap, selaku mitra dari pada lurah dan camat bisa membangun komunikasi yang baru dan baik," kata Arif.

LMK Diharapkan Menjadi Mitra Mendukung Program Kelurahan

Menurutnya, LMK yang baru harus bisa mengajak masyarakat untuk mendukung kebijakan program pemerintahan, salah satunya program kebersihan yang dicanangkan oleh Bupati Kepulauan Seribu, Irmansyah, yaitu Gerakan Cerdas Budaya Bersih Sehat dan Senyum se-Kepulauan Seribu.

"Mereka juga harus dapat menyampaikan kebijakan pemerintah kepulauan seribu dan mengajak seluruh masyarakat tentunya melalui RT, RW untuk mendukung program pemerintah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1532 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1512 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1117 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1075 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1039 personDessy Suciati